img source : http://i.telegraph.co.uk/multimedia/archive/02677/CXTF37-coffee_2677787b.jpg

Kopi , siapa yang tidak mengenal pada minuman satu ini?  minuman yang memiliki cita rasa dan aroma khas ini sekarang menjadi trend baik di kalangan menengah kebawah maupun kelas atas. saat ini kopi menjadi teman nongkrong dengan sahabat . kita dapat membeli kopi dari warung pinggiran hingga di cafe - cafe ternama . Kopi yang dulunya identik dengan minuman yang digemari oleh laki - laki kini memiliki image berbeda, karena kini kopi dinikmati oleh  pria maupun wanita.

dalam sekali nongkrong berapa cangkir kopi yang anda minum? apakah satu , dua atau lebih?. pada umumnya kopi original memiliki kadar kafein sekitar 40mg per 100 gram nya, sedangkan untuk kopi instant mocha memiliki kadar kafein sekitar 360mg per 100 gram nya . Kadar kafein pada kopi berbeda beda bergantung dengan proses pengolahan kopi tersebut

Seperti yang dilansir di merdeka.com (http://www.merdeka.com/sehat/berapa-batas-aman-menikmati-kafein.html)  menurut Dr Lila yang merupakan psikiater asal surabaya yang sempat mengisi acara talkshow di acara coffee vs health yang dilaksanakan pada 29 September 2012 menjelaskan tentang batas aman tubuh menerima kafein tiap harinya adalah 200mg  atau sekitar 2 hingga 3 cangkir kopi tiap harinya.

namun tenang untuk kopi instant 3 in 1 , white coffee , dsb menggunakan sekitar 10% - 25% kopi instant tiap bungkusnya yang memiliki berat bersih sekitar 21g (T*P white coffee).

apa sajakah dampak negatif dari meminum kopi secara berlebih ?



1. Asam Lambung Meningkat
img source :http://lakesma
.ub.ac.id/wp-content/uploads
/2012/08/nyeri.haid_1.jpg




pernah mengalami mual ketika meminum kopi ?  kopi dapat memicu produksi asam lambung secara berlebih yang mengakibatkan perut menjadi mual .









2. Insomnia
img source : http://www.paranormalpeopleonline.com/wp-content/uploads/2014/05/insomnia.jpg
kadar kafein yang terkandung dalam kopi akan membalikkan semua kerja adenosin sehingga menghilangkan rasa mengantuk dan menimbulkan rasa tenang . meminum kopi dengan berlebihan justru akan membuat masalah sendiri bagi tubuh salah satunya menyebabkan anda susah tidur pada malam hari dan bisa menimbulkan insomnia


3. Tekanan Darah Meningkat
menurut temuan European Society of Cardiology ( ESC ) , penggemar berat kopi yang aktif minum kopi secara berlebih menunjukan peningkatan tekanan darah yang dapat memicu serangan penyakit seperti hipertensi hingga jantung


Namun jangan salah. dibalik dampak negatif dari kopi , kopi memiliki sejumlah manfaat bagi tubuh seperti

1. Mencegah Depresi
kafein yang terkandung pada kopi dapat mencegah timbulnya depresi . kafein dengan jumlah yang tidak berlebih memiliki manfaat bagi tubuh.

2. Peningkatan Memory
Dalam studi yang dilakukan pada tahun 2005 yang dipresentasikan pada Radiology Society  of North America , para peneliti menemukan bahwa orang yang mengkonsumsi kopi 2 cangkir sehari dapat meningkatkan memory jangka pendek maupun jangka panjang.

3. Menurunkan Resiko Kanker
Sebuah studi di Swedia pada tahun 2008 menemukan bahwa wanita yang meminum sekitar 2 cangkir kopi sehari dapat mengurangi resiko terjadinya kanker payudara. tidak hanya itu, menurut studi Havard School of Public Healthbaik kpi yang mengandung kafein atau tidak dapat menurunkan resiko terjadinya kanker prostat pada wanita maupun pria

4. Meningkatkan Metabolisme Tubuh
Anda pernah merasakan ingin buang air tak lama setelah meminum kopi ? menurut studi lama pada tahun 1980 kopi dapat meningkatkan metabolisme dalam tubuh.

Bagaimana ? masih takutkah anda minum kopi ? kopi memiliki banyak manfaat bagi tubuh namun tetap apapun yang berlebihan akan menimbulkan masalah bagi tubuh. minum kopi tak lebih dari 4 kali sehari bisa menjadi kebiasaan yang bisa anda lakukan

No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib